beritatotokita.info - Salah satu nutrisi yang di butuhkan oleh tubuh adalah
kalsium, yang mana merupakan mineral yang penting dalam menjaga kesehatan
tulang, oleh sebab itu tubuh wajib memenuhi kebutuhan kalsium setiap harinya.
Untuk mendapatkan nutrisi kalsium tidak hanya pada susu saja, kalsium juga bisa
didapatkan pada sayuran hijau.
Kekurangan kalsium pada tubuh akan menimbulkan berbagai
gejala kelainan pada tulang, salah satunya adalah Osteoporosis, dan beberapa
gejala lain nya seperti :
Rapuhnya tulang
ketika kecelakaan ringan
Patah tulang karena kecelakaan ringan, seperti jatuh
menandakan kurangnya asupan kalsium pada tubuh, sebab tulang menjadi rapuh,
konsumsi makanan yang mengandung banyak kalsium atau suplemen kalsium untuk
menguatkan kembali tulang-tulang yang rapuh.
Tekanan darah tinggi
Kekurangan kalsium tidak hanya membuat tulang menjadi rapuh,
menurut National Institutes of Health, memenuhi kebutuhan kalsium pada tubuh
juga dapat mengurangi resiko hipertensi, konsumsilah makanan yang mengandung
banyak kalsium saat tensi darah anda menunjukkan angka yang tinggi.
Kram menyerang
Waspadai penyakit satu ini, kekurangan kalsium juga dapat
membuat otot menjadi kram, kontraksi otot atau lebih dikenal dengan kram
dikarenakan kekurangan kalsium akut sehingga membatasi pergerakkan otot
sehingga tidak memberi kenyamanan. Maka segeralah memeriksa ke dokter, dan juga
penuhi kebutuhan kalsium agar terhindar dari gejala-gejala tersebut.
0 comments:
Post a Comment